bismillahirrahmanirrahim di daerah rumah gua kadang suka ada pengamen dan tukang jualan makanan. pasti di rumah kalian juga ada lah ya. mungkin bagi kalian yang tidak ada di daerah rumah kalian,kalian bisa menghubungi PLN. yang mau gua ceritain adalah tentang pengamen dan tukang somay di daerah rumah gua. pertama pengamen. di daerah rumah gua ada pengamen yang maksa dan ngeselin. pengamen yang maksa adalah anak kecil. pas gua lagi di rumah,kebetulan lagi libur,sekitar jam 8 atau jam 9, pengamen itu datang, dengan penampilan layaknya anak kecil biasa. dia mendatangi rumah gua dan berhenti di depan pintu rumah gua. dia menirukan gaya inul. oh bukan-bukan, dia menyanyi. tanpa alat musik, bahkan tanpa tepukan tangan, dia bernyanyi seperti bibirnya dilem dan dia menyanyi seperti sedang menahan buang air besar. "hammhsdnkdbpintadbmsaku askd" kurang lebih dia menyanyi seperti itu. gua pura pura tidur karena suara dia ga ngenakin. dia tetep ngotot nyanyi. sampe manggil manggil. ...